09 November 2006

Diskusi Novel Raumanen


QB Bookstore Jakarta, 2006
Launching buku Raumanen (penerbit Metafor, 2006) karya Marriane Katoppo. Sebelah kiri Jajang C Noer dan yang tengah Ibu Marriane Katoppo.

02 September 2006

Keyakinan Tak Perlu Bukti

"Berbahagialah mereka yang tidak melihat, namun percaya." (Yohanes 20: 29.)


Ada kecenderungan nihilistis dalam tulisan-tulisan Ratih Kumala. Tabula Rasanya diisi penuh karakter-karakter yang gagal hidupnya: drug addicts, dosen yang satu cintanya mati satunya lagi tak berbalas, lesbian yang wanita pujaannya (salah satu drug addicts tadi) mati OD, etc. Kecapan Budi Darma di belakang buku ini cukup akurat: "kalau perkembangan zaman menuntut kehidupan orang-orang modern menjadi kosong dan tidak bermakna, maka cinta kasih manusia modern pun menjadi kosong dan tidak bermakna."

05 Juli 2006

Indonesia di Suatu Masa dalam Cerpen Sobron Aidit (Alm.)


 

Bentara Budaya, 2006
Terakhir pak Sobron Aidit datang ke Indonesia, GPU mengadakan diskusi Indonesia Pada Suatu Masa dalam Cerita Pendek Sobron Aidit. Aku diminta membaca penggalan dua cerpen beliau, "Ziarah" dan "Naturalisasi II". Tak lama setelah beliau kembali ke Perancis dan mengurus restaurannya, pak Sobron Aidit mengembuskan napas terakhirnya. Itu adalah kali terakhir pak Sobron menginjakkan kaki ke Indonesia sebelum berpulang....